- Penyebab kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 masih menjadi misteri. Namun, menunjukkan sebelum pesawat menabrak lereng Gunung Salak ternyata Sukhoi sempat memutari Gunung Salak sekali.
Data itu terlihat dalam peta jalur yang dianalisis oleh tim penyelamat beberapa jam setelah pesawat dinyatakan hilang. Arah pesawat dari Halim Perdanakusuma menuju selatan ke arah Pelabuhan Ratu, Sukabumi.
Menurut Mulya Lubis, Deputi Senior General Manager Air Traffic Control Soekarno-Hatta, di atas kawasan bandara Atang Sanjaya, Bogor, pilot Sukhoi minta izin menurunkan ketinggian dari 10.000 kaki menjadi 6.000 kaki.
"Kami izinkan menambah ketinggian karena wilayah udara itu aman," kata Mulya Budi, Deputi Senior General Manager Air Traffic Control Soekarno-Hatta. Di kawasan itu pula pilot meminta izin melakukan orbit (memutar ke kanan).
Menurut laporan yang berjudul "Sebelum Menembus Kumulonimbus", terungkap peta yang dianalisis tim penyelamat. Dari pete itu diduga pesawat dari Atang Sanjaya terbang ke arah Tenggara, terbangdi antara Gunung Salak dan Gunung Gede. Pesawat lalu memutar ke kanan dan memutari Gunung Salak lalu ke kanan lagi ke arah Jakarta. Setelah satu putaran, entah mengapa pesawat Sukhoi ini memutari lagi Gunung Salak. Ada kesaksian warga Tenjolaya, Bogor, melihat pesawat terbang rendah. "Itu pertama kalinya di atas kampung kami ada pesawat terbang rendah," kata seorang warga.
Saksi mata warga Cidahu, Sukabumi, mengatakan melihat pesawat terbang rendah sambil memainkan sayapnya. Pesawat yang menuju gunung kemudian menghilang ke dalam awan.
Belakangan, diketahui pesawat hilang dari radar. ATC memasukkan Sukhoi ke status incerfa, sebuah keadaan di mana pesawat tidak bisa dikontak tapi belum diduga mengalami kecelakaan. Kontak terakhir ada di koordinat 6.43.08 Lintang Selatan dan 106.43.15 Bujur Timur. Pesawat itu ada di ketinggian: 6.200 kaki (1.890 meter).
Sunaryo, konsultan PT Trimarga Rekatama, perusahaan rekanan Sukhoi di Indonesia, memastikan pengecekan peta dan kontur jalur sudah dilakukan pilot sebelum terbang. Ketinggian Gunung Salak dan peringatan cuaca buruk sudah dihitung Yablonstev saat masih di Halim. Dengan bobot terbang 45 ton, pesawat ini didesain masih bisa dikendalikan dalam cuaca buruk.
Sumber / Source