Album Baru I Slank U

Album Baru I Slank U [ www.BlogApaAja.com ]

Album I Slank U milik Slank tak hanya menjadi penanda bahwa musisi yang sering dibilang slengean tersebut mati akal untuk membuat terobosan baru dalam berkarya.

Album I Slank U yang terbaru dari grup band Slank ini memang terbilang unik. Slank mencoba terobosan baru dengan merekam seluruh amteri album dengan cara live recording di studio alam. Studio alam yang mereka gunakan adalah markas Slank yang berada di jl.Potlot III No.14, Duren Tiga Jakarta Selatan.

Sebanyak 14 lagu mereka rekam di lokasi yang berbeda-beda di setiap sisi Sarang Kupu-kupu (nama untuk markas Slank). Mulai dari kolam renang, lapangan basket, halaman, pendopo, hingga tangga kantor mereka.

Bim-bim penggebuk drum Slank ketika ditemui dalam jumpa pers yang dilakukan di Potlot, Jakarta Selatan, Senin (16/7) mengatakan, "Kami sengaja melakukan rekaman seperti ini sebagai terobosan yang baru bagi Slank. Walaupun ini bukan album live pertama buat kami. Album yang direkam secara live ini menjadi tantangan tersendiri bagi kami. Karena sewaktu merekam nggak boleh ada yang salah, soalnya kalo salah bakal diulang lagi dari awal."

Bim-bim jug mengungkapkan bahwa album I Slank U yang direkam secara live ini bukan semata-mata untuk mengurangi budget untuk rekaman album.

"Merekam album secara live itu adalah hal yang berat. Karena semua anggota band dan kru harus ada di tempat. Semuanya harus siap dan nggak boleh melakukan salah saat rekaman, karena bakal ngerugiin semuanya yang ada di lokasi," ucap Bim-bim.

Menjadi band besar bukan berarti juga tak ada halangan dalam proses rekaman album. Buktinya band Slank dengan vokalis sekelas Kaka masih sempat terhalang dalam proses rekaman, akibat Kaka yang kehabisan suara.

Kaka menambahkan, "Iya gue sempet sakit dan kehabisan suara pas lagi rekaman. Karena kami bener-bener menggber habis setiap lagu pas rekaman. Kami memotivasi diri agar tak melakukan kesalahan, jadi lagu dapat direkam secara sempurna."

Album I Slank U yang dirilis oleh Slank di pertengahan 2012 ini bekerjasama dengan KFC dan Music Factory dalam jalur pendistribusian. Album baru yang bertemakan cinta dalam berbagai macam dimensi ini dibandrol dengan harga Rp35.000,- ()

Sumber / Source

Follow On Twitter
CLOSE | OPEN
 
Artikel Up2Det || Kerja Keras Ngeblog || Artikel CP || Nge-Update || Capek Blogging || Blogging OH Blogging || Situs OKE || Info Up2Det..