Lakukan Sekarang! Jangan Ditunda

Lakukan Sekarang! Jangan Ditunda [ www.BlogApaAja.com ]

Kebiasaan menunda pekerjaan pada akhirnya bisa berakibat buruk bagi Anda. Coba beberapa cara berikut ini yang dapat mencegah kebiasaan menunda Anda.

Lakukan sekarang!



Selalu banyak alasan untuk menunda-nunda pekerjaan dan hal lainnya, tapi jika bisa dilakukan sekarang, maka lakukanlah. Jangan lagi mengisi pikiran Anda dengan, "bisa saya kerjakan besok, kok". Ingatlah, semakin cepat dikerjakan, maka akan semakin baik.

Hindari gangguan



Kenali apa yang biasa menjadi gangguan atau pengalih perhatian Anda. Apakah itu alat-alat elektronik, seperti televisi dan ponsel, atau kebiasaan lainnya. Jika sudah tahu apa yang bisa membuat Anda menunda pekerjaan, maka jauhkan barang itu saat Anda memang harus fokus pada pekerjaan.

Mulai perlahan



Jika Anda merasa pekerjaan itu sulit, maka mulai saja perlahan-lahan. Lakukan terlebih dulu hal yang Anda anggap mudah atau Anda sukai, karena jika sudah memulai biasanya akan lebih mudah untuk menyelesaikannya.

Sumber / Source

Follow On Twitter
CLOSE | OPEN
 
Artikel Up2Det || Kerja Keras Ngeblog || Artikel CP || Nge-Update || Capek Blogging || Blogging OH Blogging || Situs OKE || Info Up2Det..