Nenek Ini Hanya Bisa Melihat Saat Bernyanyi

Nenek Ini Hanya Bisa Melihat Saat Bernyanyi [ www.Bacaan.ME ]

Seorang nenek asal Inggris, Moira Gleed, memiliki kondisi kesehatan yang cukup unik. Kedua mata nenek 66 tahun ini selalu terpejam sehingga dia tak dapat melihat, kecuali sedang bernyanyi.

Gleed menderita kondisi yang disebut focal dystonia, yang membuat matanya dipaksa tertutup. Tapi saat menyanyikan lagu, ia dapat melihat seperti biasa.

Kepada Daily Mirror, Gleed berujar, "Sebelum mengalaminya, mataku menjadi sangat merah dan meradang. Rasanya gatal dan sangat sakit."

Kemudian, Gleed menyadari ia makin sulit mengendalikan gerakan kelopak matanya. "Kelopak mata saya hanya bisa dibuka paksa dengan menggunakan jari-jari saya. Itu sangat mengerikan."

Karena penyakitnya, Gleed terpaksa melepas profesi sebagai konsultan karir dan tak boleh menyetir mobil sendiri. Secara tak sengaja, ia menemukan "obat" penyakitnya. "Saat latihan paduan suara, saya bernyanyi sepenuh hati dan tiba-tiba menyadari saya bisa melihat," ujarnya.

Meskipun merasa terkejut dengan kemampuannya membuka mata saat bernyanyi, Gleed harus terus mendapat suntikan botoks setiap 10 minggu. Dia juga berjalan dengan bantuan tongkat dan kacamata.


Follow On Twitter
CLOSE | OPEN
 
Artikel Up2Det || Kerja Keras Ngeblog || Artikel CP || Nge-Update || Capek Blogging || Blogging OH Blogging || Situs OKE || Info Up2Det..